Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami Cepat – Semua orang pasti mendambakan kulit putih bersih, baik itu pria ataupun wanita. Dengan memiliki kulit yang putih, penampilan kamu akan terlihat semakin segar dan bersinar, apalagi untuk seorang wanita tentunya akan lebih cantik.
Terkadang untuk memutihkan wajah berbagai cara pun kita lakukan, mulai dari perawatan salon kecantikan hingga penggunaan pemutih wajah. Bahkan anehnya lagi beberapa wanita rela melakukan suntik senyawa tertentu agar kulit cepat putih.
Cara memutihkan wajah semacam itu emang direkomendasikan oleh banyak ahli kecantikan. Namun meskipun demikian, banyak juga yang mendapatkan imbas efek samping akibat tidak cocok. Maka dari itu, sebelum memutihkan wajah dengan cara-cara diatas ada baiknya gunakan bahan alami terlebih dahulu saja.
Penyebab Kulit Hitam dan Tak Bisa Putih
Sebelum membahas mengenai cara memutihkan wajah secara alami, ada baiknya ketahui terlebih dulu beberapa penyebab yang membuat kulit kamu sulit menjadi putih. Adapun penyebabnya antara lain:
- Faktor genetika
Keturunan menjadi faktor terbesar warna kulit seseorang. Disini bukannya saya merendahkan kamu yang berkulit hitam. Menurut penelitian, pigmen (warna kulit) dari keturunan sangat sulit diubah. Namun tak perlu cemas, dengan beberapa tips yang akan saya sajikan nanti kulit kamu bisa terlihat lebih cerah bersinar. Ingat! Kulit bersinar tak selamanya harus putih.
- Pola hidup kurang sehat
Tak hanya keturunan, pola hidup yang kurang sehat pun juga bisa mengakibatkan kamu sulit memiliki kulit putih. Biasanya ini terjadi pada kamu yang jarang membersihkan wajah, selalu begadang, jarang berolahraga, dan masih banyak lagi. Oleh karenanya, selain menerapkan cara ini nanti kamu juga harus menjalankan pola hidup sehat ya.
- Umur
Bagi kamu yang berumur kurang dari 11 tahunan, ada baiknya lebih bersabar. Faktor umur erat kaitannya dengan produksi kolagen pada kulit. Senyawa ini akan banyak diproduksi ketika seseorang memasuki masa puber. Inilah alasan kenapa banyak anak remaja dan dewasa yang lebih mudah memiliki kulit putih.
Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Cepat
Setelah faham faktor apa saja yang menyebabkan kulit susah putih, langsung aja terapkan beberapa cara memutihkan kulit wajah alami berikut ini.
1. Tomat
Tomat dikenal sebagai buah sumber vitamin E yang cukup tinggi. Kandungan vitamin tersebut bisa memicu produksi kolagen kulit, meremajakan sel-sel kulit, dan mengangkat sel kulit mati penyebab flek hitam.
Manfaat tomat tak hanya untuk memutihkan wajah saja, tapi kamu pun bisa mengatasi jerawat dengan buah oranye ini. Gunakan masker tomat alami secara rutin agar mendapatkan manfaat luar biasa tersebut.
Cara memutihkan wajah alami dengan tomat:
- Siapkan satu buah tomat yang masih segar.
- Cuci bersih tomat tadi, kemudian belah menjadi 2 bagian.
- Gosokan masing-masing bagian ke area wajah.
- Tunggu sebentar sekiranya 30 menit sampai meresap.
- Bilas dengan menggunakan air dingin sampai bersih.
2. Jeruk nipis
Tahukah kamu dengan suntik vitamin C? Biasanya suntikan tersebut dilakukan oleh para artis ibukota agar mendapatkan kulit putih dan cerah. Akan tetapi kamu tak perlu suntik vitamin C, karena cukup dengan menggunakan jeruk nipis saja kulit kamu sudah mendapatkan vitamin tersebut.
Jeruk nipis mengandung vitamin C yang cukup tinggi, setelah jambu biji. Manfaat vitamin tersebut bisa membantu mencerahkan kulit, mengangkat sel-sel kulit mati, meringkas pori, mencegah jerawat, mengatasi minyak, dan yang pasti memutihkan kulit wajah secara alami.
Cara alami memutihkan kulit wajah dengan jeruk nipis:
- Sediakan 1-2 buah jeruk nipis segar.
- Potong menjadi dua bagian, kemudian peras.
- Oleskan perasan jeruk nipis secara merata keseluruh bagian wajah.
- Pijat bentar selama 10 detik agar meresap.
- Tunggu 30 menitan kemudian bilas air dingin sampai bersih.
Note: Biasanya ketika penggunaan pertama kali, wajah kamu akan terasa perih dan bahkan muncul kemerah-merahan. Gejala ini wajar-wajar saja, namun apabila berlangsung terus alias iritasi sebaiknya konsultasikan ke ahlinya.
3. Buah alpukat
Buah alpukat diperkaya dengan kandungan glutamin dan lemak baik yang cukup tinggi. Kandungan ini sangat bermanfaat untuk merawat kulit kering dan kusam, mengingat sifat glutamin sendiri adalah melembabkan kulit.
Namun selain bermanfaat untuk melembabkan, masker alpukat juga diperkaya dengan kandungan vitamin A yang bisa meningkatkan kecerahan kulit dari dalam, mengangkat sel kulit mati, dan masih banyak lagi.
Cara memutihkan wajah secara alami dengan buah alpukat:
- Siapkan daging buah alpukat secukupnya, bisa satu cangkir.
- Campur dengan sedikit madu sampai membentuk pasta.
- Sebelum menggunakan, bersihkan dulu wajah kamu dengan air hangat.
- Oleskan masker alpukat secara merata, kemudian diamkan 25 menit.
- Bilas dengan air dingin hingga bersih.
4. Pisang dan madu
Siapa sih yang tak kenal dengan buah kuning ini? Yup, sama halnya dengan jeruk buah pisang juga diperkaya dengan kandungan vitamin C tinggi. Seperti kita ketahui bersama, kandungan vitamin tersebut bisa membantu memutihkan wajah secara alami. Agar masker pisang semakin optimal, jangan lupa tambahkan sedikit madu alami (belum diberi pemanis).
Cara memutihkan kulit wajah dengan pisang dan madu:
- Sediakan buah pisang raja atau jenis lain dan madu secukupnya.
- Haluskan pisang dengan sendok sampai hancur, kemudian tambahkan madu.
- Usahakan adonan mirip pasta, lalu oleskan ke area wajah yang udah bersih.
- Diamkan sekiranya 30 menitan, kemudian bilas dengan air dingin sampai bersih.
5. Putih telur
Mungkin bahan satu ini masih terasa aneh apabila kita gunakan untuk perawatan. Sebenarnya putih telur telah banyak dimanfaatkan sebagai masker wajah oleh para wanita di Jepang dan Korea. Meski baunya sangat amis, tetapi kandungan protein yang tinggi bisa membantu mempercepat regenerasi sel kulit baru.
Cara memutihkan wajah dengan putih telur alami:
- Siapkan telur ayam/bebek, tapi usahakan kampung ya.
- Pecah dan pisahkan dengan kuning telurnya.
- Kocok putih telur hingga berbusa dan putih.
- Tambahkan sedikit madu (optional).
- Oleskan secara merata keseluruh area wajah setelah selesai mandi.
- Diamkan selama 30 menitan, lalu bilas dengan air hangat.
Selengkapnya: cara membuat masker putih telur
6. Yoghurt
Menurut Hema Sundaram, MD, seorang ahli Dermatologi asal Indonesia mengatakan bahwa "Pengelupasan lapisan atas kulit dapat membersihkan noda dan menyebabkan perubahan warna, bahkan dapat mengurangi kerutan-kerutan halus pada permukaan kulit" sedangkan dalam hal ini yughurt bermanfaat untuk mempercepat pengelupasan sel-sel kulit mati.
Cara memutihkan kulit wajah dengan yoghurt:
- Sediakan yoghurt tawar secukupnya saja.
- Campurkan dengan sedikit madu hingga agak mengental.
- Bilas wajah dengan air hangat, kemudian oleskan masker tadi.
- Agar meresap sempurna diamkan selama 30 menit.
- Bersihkan dengan air dingin hingga bersih sempurna.
7. Air beras
Pernahkah kamu mendengar air beras bisa memutihkan kulit? sebenarnya air beras yang sering kita buang itu mengandung vitamin B cukup tinggi. Kandungan vitamin inilah yang dipercaya mampu meremajakan sel-sel kulit baru. Bahkan dengan penggunaan masker beras rutin, kulit kamu akan lebih halus dan bersinar alami.
Cara memutihkan wajah dengan air beras alami:
- Siapkan beras yang memiliki kualitas terbaik secukupnya, bisa 6 sdm.
- Masukan kedalam wadah yang udah diisi air sedikit, lalu kocok hingga air berubah seperti susu.
- Celupkan kapas kedalamnya, kemudian oleskan keseluruh area wajah setelah mandi.
- Diamkan selama 1 jam sampai terasa kaku, setelah itu bilas air dingin.
Selengkapnya: cara membuat masker beras agar kulit putih
8. Lobak
Lobak lebih dikenal sebagai bahan masakan oleh para ibu rumah tangga. Siapa sangka dibalik penampilan sederhananya lobak ini bisa kamu gunakan untuk memutihkan kulit secara alami. Agar hasilnya maksimal, saya sarankan kamu menambahkan minyak zaitun dan perasan jeruk nipis.
Cara alami memutihkan wajah dengan lobak:
- Pertama sediakan lobak 1-2 batang, minyak zaitun, dan jeruk nipis secukupnya.
- Setelah lobak dicuci bersih, blender atau parut hingga halus.
- Campur dengan minyak zaitun dan jeruk nipis hingga membentuk krim mirip pasta.
- Oleskan ke area wajah yang sudah bersih. Setelah 30 menit bilas dengan air dingin sampai bersih.
9. Bengkoang
Pemutih wajah alami bisa kamu buat dari bengkoang. Bahan tradisional ini sudah banyak diekstrak menjadi krim pemutih. Namun kamu tak perlu membelinya dengan harga mahal, karena sebenarnya cara membuat masker bengkoang sangatlah mudah.
Cara memutihkan kulit wajah dengan bengkoang:
- Siapkan dulu bengkoang segar secukupnya.
- Kupas dan cuci bersih, lalu parut sampai halus sempurna.
- Peras parutan tersebut dan saring, kemudian endapkan semalam.
- Setelah pagi harinya, ambil endapan bengkoang tersebut.
- Oleskan keseluruh area wajah selama 30 menit, lalu bilas dengan air dingin sampai bersih.
10. Scrub kopi dan gula
Kopi terkenal sebagai sumber kafein yang cukup tinggi. Menurut stylecrazer.com, kandungan kafein ini bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan demikian, masker kopi akan sangat membantu memutihkan wajah alami.
Namun menggunakan kopi saja tak cukup. Kamu harus menambahkan gula agar menjadi scrub yang bisa mengangkat maksimal sel-sel kulit mati tersebut.
Cara memutihkan wajah dengan kopi dan gula:
- Sediakan dulu kopi bubuk secukupnya saja.
- Campurkan dengan 2 sendok teh gula dan air hangat.
- Selanjutnya gosokan secara merata keseluruh area wajah.
- Setelah 10-15 detik, bilas dengan air hangat sampai bersih.
11. Garam dan lemon
Tak hanya gula dan kopi saja, kamu pun bisa membuat scrub dari garam dan perasan lemon. Selain membantu memutihkan wajah, scrub ini juga baik untuk mengurangi minyak, jerawat, dan keriput.
Cara memutihkan wajah dengan lemon dan garam:
- Siapkan garam secukupnya dan perasan lemon 2 sdm.
- Campur keduanya, lalu gosokan ke area kulit wajah melingkar.
- Lakukan selama 10-15 detik, kemudian bilas air hangat.
Selengkapnya: cara membuat masker lemon mudah
*cara selebihnya akan ditambah pada kesempatan mendatang
Tips Pola Hidup Sehat Agar Kulit Tetap Putih Bersih
Setelah kamu mendapatkan kulit putih dan bersih, pastikan selalu menerapkan pola hidup sehat agar bertahan lama. Adapun pola hidup yang wajib kamu terapkan antara lain:
- Konsumsi makanan-makanan sehat, hindari berlemak.
- Cukupi kebutuhan air dalam tubuh (konsumsi air minimal 8 gelas sehari)
- Jaga kebersihkan kulit wajah teratur (minimal bersihkan 2x sehari)
- Hindari asap rokok, polusi, debu, alkohol, sinar UV (matahari), dll.
- Hindari stres dan lakukan tips diatas secara rutin.
- Lakukan olahraga secara rutin
- Hindari begadang malam
- Tidur secukupnya, minimal 8 jam sehari.
- Gunakan masker wajah alami rutin.
Itulah beberapa cara memutihkan kulit wajah secara alami dengan cepat. Biasanya setelah digunakan selama 1-2 minimal dengan minim 1x sehari, kamu sudah bisa merasakan efek positifnya. Kamu tak perlu mencoba semuanya, cukup gunakan satu bahan saja secara konsisten. Selamat mencoba!
Jangan lupa share ke temanmu!